Berkembangnya teknologi dan internet di Indonesia membuat ragam pengelolaan keuangan semakin menjamur. Berbagai inovasi dikeluarkan oleh para lembaga Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) untuk membantu memudahkan masyarakat dalam mengelola keuangannya.
Pada era ini, aplikasi e-wallet dan mobile banking semakin banyak digunakan masyarakat sebagai sistem pembayaran. Praktis, murah, dan efisien menjadi alasan maraknya penggunaan e-wallet dan mobile banking.
Lembaga riset pasar dan perilaku konsumen (consumer insight) Populix merilis laporan terkait penggunaan layanan aplikasi keuangan di Indonesia. Laporan yang bertajuk “Consumer Preference Towards Banking and E-Wallet Apps” tersebut melibatkan 1.000 responden yang tinggal di Indonesia yang memberikan pendapatnya pada periode 20-25 Mei 2022.
Berdasarkan laporan tersebut, aplikasi bank, finansial, dan sejenisnya digunakan oleh 64 persen dari total responden. Dari angka tersebut, 91 persen diantaranya menggunakan mobile banking dan 84% menggunakan aplikasi dompet elektronik atau e-wallet. Menurut penuturan sejumlah responden, alasan mereka menggunakan mobile banking sebagai penunjang pembayaran sehari-hari karena bebas repot, efisien waktu, dan mudah digunakan.
Populix membagikan daftar 10 mobile banking yang banyak digunakan masyarakat Indonesia. BRI mobile menduduki peringkat atas dengan memperoleh angka sebesar 26 persen. Selaras dengan pengguna mobile banking, e-wallet populer karena kepraktisannya serta dapat digunakan sebagai metode pembayaran untuk transaksi e-commerce.
Dalam mendukung gaya hidup cashless masyarakat Indonesia, PCS Payment x BRI meluncurkan EDC Android yang saat ini telah tersebar sebanyak 60.000+ di seluruh Indonesia. Keunggulan dari EDC PCS x BRI ini dapat menerima jaringan seluler 4G dan WiFi, desain produk modern yang dapat meningkatkan branding perusahaan.
Tidak hanya itu, fitur hardware yang lebih lengkap, menerima semua jenis pembayaran termasuk kartu berlogo Visa dan MasterCard, kredit JCB, e-wallet termasuk Brizzi, dan lainnya sehingga dapat beradaptasi dengan perkembangan sistem pembayaran di masa depan.
Dengan adanya fitur-fitur unggulan yang tersedia di EDC PCS x BRI, merchant dapat terbantukan dalam memproses transaksi konsumen dan mengatur keuangan bisnis sehari-hari dengan mudah dan cepat.
Tunggu apalagi? Yuk, segera bergabung dan tingkatkan profitabilitas bisnis Anda bersama PCS x BRI melalui link berikut ini https://bit.ly/GabungPCSMerchant.